Download Perbutiran Soal Kisi-Kisi UN/UNBK Sosiologi Jenjang SMA Program IPS

Kisi-Kisi Perbutir Soal UN Sosiologi Jenjang SMA Program IPS

Download Gratis Kisi-Kisi Perbutir Soal Ujian Nasional (UN/UNBK) Mapel Sosiologi Jenjang SMA Program IPS Tahun 2019


Ujian Nasional biasa disingkat UN adalah sistem evaluasi standar pendidikan dasar dan menengah secara nasional dan persamaan mutu tingkat pendidikan antar daerah yang dilakukan oleh Pusat Penilaian Pendidikan.

Depdiknas di Indonesia berdasarkan Undang-Undang Republik Indonesia nomor 20 tahun 2003 menyatakan bahwa dalam rangka pengendalian mutu pendidikan secara nasional dilakukan evaluasi sebagai bentuk akuntabilitas penyelenggara pendidikan kepada pihak-pihak yang berkepentingan.

Lebih lanjut dinyatakan bahwa evaluasi dilakukan oleh lembaga yang mandiri secara berkala, menyeluruh, transparan, dan sistematik untuk menilai pencapaian standar nasional pendidikan dan proses pemantauan evaluasi tersebut harus dilakukan secara berkesinambungan.

Proses pemantauan evaluasi tersebut dilakukan secara terus menerus dan berkesinambungan pada akhirnya akan dapat membenahi mutu pendidikan. Pembenahan mutu pendidikan dimulai dengan penentuan standar.

Berikut ini Prakiraan Kisi-Kisi Perbutir Soal UN (UNBK) Mapel Sosiologi Jenjang SMA Program IPS Tahun 2019.

A. KONSEP DAN OBJEK KAJIAN SOSIOLOGI
No Urut Indikator Yang Di Uji
1 Menentukan teori sosiologi yang tepat untuk mengkaji hubungan sosial dalam masyarakat
2 Menentukan ciri sosiologi berdasarkan kegiatan upaya masyarakat dlm mengembangkan ilmu pengetahuan
3 Menentukan jenis nilai sesuai dengan gambar pelaksanaan nilai dalam masyarakat
4 Menentukan jenis norma yang terkait pada penyimpangan tertentu di masyarakat

B. KEHIDUPAN SOSIAL, PERMASALAHAN DAN SOLUSINYA
No Urut Indikator Yang Di Uji
5 Menganalisis dampak hubungan sosial dr penggunaan alat komunikasi dlm interaksi sosial
6 Menentukan faktor yg mempengaruhi interaksi tindakan masyarakat melakukan interaksi sosial
7 Menentukan pola sosialisasi yang tepat pada anak dg karakter yang spesifik
8 Menentukan faktor penyebab terjadinya penyimpangan dalam kondisi tertentu
9 Membandingkan efektifitas pengendalian sosial disertai alasannya.
10 Menentukan dasar/sifat pelapisan dr gambar pelapisan sosial dg karakteristik tertentu
11 Menentukan contoh masyarakat yg menganut sesuai ciri tg pelapisan sosial dg ciri tertentu
12 Menganalisis penghargaan pd status terkait sifat pelapisan sosial status individu
13 Mengidentifikasi kelompok tertentu berdasarkan ciri-ciri kelompok sosial
14 Menentukan faktor penyebab kemajemukan diferensiasi/kemajemukan dalam masyarakat
15 Memprediksi akibat dari hubungan tersebut terhadap keharmonisan masyarakat
16 Memecahkan masalah yang ditimbulkan akibat permasalahan yang berpotensi konflik
17 Menyimpulkan bentuk mobilitas sosialnya berdasarkan gambar.
18 Menganalisis hubungan antara mobilitas dengan konflik sosial.
19 Menjelaskan penyebab terjadinya konflik antarindividu/kelompok
20 Mengidentifikasi jenis konflik
21 Memecahkan masalah dari konflik dengan ciri tertentu
22 Menentukan hubungan antara fungsi/peran lembaga sosial dengan upaya menciptakan tertib sosial.
23 Menentukan fungsi lembaga pendidikan berdasarkan gambar yang ada.
24 Menentukan ciri-ciri lembaga sosial dalam memenuhi kebutuhan khususnya
25 Menentukan pelaksanaan fungsi lembaga keluarga dalam aktivitas
26 Menganalisis fungsi/peran lembaga pendidikan dengan tujuan tertentu
27 Mengidentifikasi Fungsi lembaga tertentu (agama/ekonomi/politik)
28 Mengidentifikasi aktivitas sebagai ciri-ciri masyarakat tertentu.

C. MASYARAKAT MULTIKULTURAL, PERUBAHAN SOSIAL, DAN GLOBALISASI
No Urut Indikator Yang Di Uji
29 Mengidentifikasi kegiatan sebagai wujud multikultural.
30 Menyimpulkan pentingnya tindakan yang menjunjung sikap multikultural.
31 Memprediksi akibat yang timbul dimasa mendatang dr karakteristik masyarakat multikultural
32 Menganalisis keuntungan/kerugian sikap primordialisme/etnosentrisme dalam masyarakat.
33 Menganalisis pentingnya integrasi dalam menciptakan harmoni social.
34 Menentukan solusi terkait upaya menjaga keutuhan NKRI.
35 Menentukan contoh sikap yang mendorong terbentuknya keharmonisan sosial
36 Menentukan contoh dalam masyarakat dr proses perubahan sosial sesuai bagan/gambar
37 Mengidentifikasi bentuk perubahan sesuai dengan contoh.
38 Menganalisis faktor penyebab perubahan bidang tertentu
39 Memprediksi perubahan dalam masyarakat akibat penemuan baru sesuai bagan
40 Membandingkan pentingnya perilaku modernisasi dari pada westernisasi.
41 Mengidentifikasi perubahan tersebut sebagai dampak globalisasi dlm masyarakat.
42 Menentukan dampak negatif globalisasi yang timbul dalam masyarakat
43 Menganalisis pentingnya kearifan lokal dalam menghadapi arus globalisasi.

D. PENELITIAN SOSIAL
No Urut Indikator Yang Di Uji
44 Menyimpulkan jenis penelitian sesuai ilustrasi.
45 Menentukan tujuan terkait syarat memilih topik yang baik.
46 Merumuskan masalah yang tepat sesuai dengan judul.
47 Menyimpulkan jenis data berdasarkan gambar
48 Membandingkan kelebihan dua teknik berbeda pada populasi dengan karakteristik tertentu
49 Menentukan makna data dalam tabel dikaitkan permasalahan yang ada dalam masyarakat.
50 Menentukan manfaat hasil penelitian bagi peneliti/masyarakat/pemerintah beserta alasannya.

Silahkan Download pada link di bawah ini jika anda menginginkan kisi-kisi tersebut sebagai berikut


Download Kisi-Kisi Perbutir Soal UN/UNBK Sosiologi SMA Program IPS

Semoga contoh prakiraan Kisi-Kisi ini dapat membantu para siswa SMA dalam menghadapi pelaksanaan Ujian Nasional (UN) yang pada umumnya akan dilaksanakan dengan moda UNBK.

Demikianlah artikel tentang :

Download Kisi-Kisi Perbutir Soal UN/UNBK Sosiologi SMA Program IPS Tahun 2019

Selamat Belajar, Salam Sukses...!!!

BERLANGGANAN GRATIS!
Silahkan masukan e-mail anda untuk mendapatkan kiriman artikel terbaru dari Bukaguru.blogspot.com gratis langsung ke e-mail anda

0 Response to "Download Perbutiran Soal Kisi-Kisi UN/UNBK Sosiologi Jenjang SMA Program IPS"

Post a Comment